Sunday, October 4, 2020

Dandim Blora Pimpin Ziarah Nasional dan Tabur Bunga Di TMP Blora

BLORA - Memperingati HUT TNI ke-75, Kodim 0721/Blora, melaksanakan Ziarah Nasional dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Wira Bhakti Blora, Kabupaten Blora, Jum’at (02/10/2920) pagi.

Komandan Kodim (Dandim) 0721/Blora  Letkol Inf. Ali Mahmudi, S.E., M.M., memimpin langsung jalannya upacara, yang diikuti oleh Anggota Kodim 0721/Blora, Yonif 410/Alugoro, Sub Denpom IV/3-1 Blora, Minvedcad IV/27 Blora serta Anggota Persit KCK Cabang XLII Kodim 0721/Blora.

Letkol Inf. Ali Mahmudi, S.E., M.M., mengatakan kegiatan ini merupakan wujud perngormatan kepada para pahlawan yang telah gugur mendahului kita.

“Ziarah Nasional dan Tabur Bunga merupakan salah satu wujud penghormatan dan penghargaan atas jasa-jasa para Pahlawan yang telah gugur demi merebut kemerdekaan Bangsa Indonesia dari tangan penjajah,” ungkap Dandim Blora.

Lebih lanjut Dandim menegaskan sebagai Prajurit TNI harus mengingat jasa-jasa para Pahlawan yang berkorban jiwa raganya demi Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Kita sebagai generasi penerus Bangsa wajib melanjutkan perjuangan para Pahlawan,” tandasnya.

Pada kesempatan yang sama, Dandim Blora juga meletakkan karangan bunga HUT TNI ke-75 dalam melaksanakan Ziarah Nasional dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Wira Bhakti Blora. (ADY/Red)
Share:

Thursday, October 1, 2020

Dandim Blora Salurkan Sembako Dari Pangdam IV/Diponegoro Kepada Warga Kurang Mampu

BLORA - Wujud kepedulian dalam rangka HUT TNI Ke - 75, Komandan Kodim Blora Letkol Inf. Ali Mahmudi, S.E., M.M., menyambangi beberapa warga kurang mampu dan bagikan bingkisan sembako dari Pangdam IV/Diponegoro.

Penyaluran bantuan paket sembako ini diberikan kepada warga kurang mampu secara langsung dan door to door di desa Dalangan dan desa Candi, Kecamatan Todanan, Kabupaten Blora. Rabu (30/09/2020).

Hal ini merupakan bentuk rasa kepedulian TNI terhadap warga masyarakat kurang mampu, di tengah Pandemi Covid-19 yang sampai saat ini belum juga usai.

Dandim Letkol Inf. Ali Mahmudi mengatakan, bahwa ini sebagai rasa kepedulian TNI kepada warga dalam memperingati Hari Ulang Tahun TNI yang ke- 75.

“Kami dari Kodim 0721/Blora, dalam adaptasi kebiasaan baru di tengah pandemi covid-19, membantu menyalurkan bantuan berbentuk paket sembako dari Pangdam IV/Diponegoro, semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk warga,” harap Ali Mahmudi.

Pihaknya juga mengingatkan kepada masyarakat agar mengikuti anjuran dari pemerintah untuk mengenakan masker, rajin mencuci tangan, jaga kebersihan, dan keluar rumah agar selalu mengenakan masker, mari kita bersama – sama untuk melawan Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan, jangan lupa berdo’a semoga Wabah Covid -19 cepat berakhir,” tutur Dandim.

Sementara itu, Minuk (68th) merupakan warga penerima bantuan, mengucapkan banyak terimakasih kepada Pak Dandim atas bantuan yang diberikan.

“Tadinya saya merasa kaget, ada mobil dinas Tentara datang kerumah, saya kira ada apa, nggak taunya Pak Komandan memberikan sembako, sekali lagi kami ucapkan banyak terimakasih, semoga TNI semakin maju dan selalu diberikan perlindungan oleh Allah SWT dalam menjalankan tugas negara,” Ucapnya.

Selain itu, Saminah (73th) seorang nenek tua yang kondisinya sedang sakit menahun saat menerima bantuan juga mengucapkan terimakasih kepada Pangdam IV/Diponegoro atas bantuannya, semoga TNI semakin merakyat dan menjadi pengayom masyarakat.

“Terimakasih Pak Dandim, semoga pengabdiannya dibalas Allah SWT dan TNI semakin jaya,” ucapnya kepada Dandim. (Hfd/Red)
Share:

Terbaru

1.000 Anak Yatim Piatu di Blora Terima Santunan Sukun Kudus

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 - Sebanyak 1.000 anak yatim piatu di Blora terima santuan dari Perusahaan Rokok (PR) Sukun. Penyerahan santunan secar...

Total Pageviews

Contact Form

Name

Email *

Message *

Labels

Education

SELANJUTNYA »