Monday, January 31, 2022

Polres Blora Gelar Upacara HUT Satpam Ke-41


BLORA - Senin, 31 Januari 2022 di halaman depan Mapolres Blora telah digelar Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Satpam Ke-41. Sebagai Inspektur Upacara Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Kompol Christian Chrisye Lolowang,SH,SIK,MH, Pejabat Utama Polres Blora serta para pimpinan perusahaan dan instansi pengguna jasa Satpam dan perwakilan anggota Polres Blora dan Satpam Kabupaten Blora.

Adapun peringatan Hari Ulang Tahun Satpam Ke 41 sejatinya adalah pada tanggal 30 Desember, namun Upacaranya baru digelar pada hari ini.

Dalam amanatnya Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH menyampaikan ucapan selamat Ulang Tahun Kepada Satpam, terutama Satpam Polres Blora.

"Kami ucapkan selamat ulang tahun ke 41, kepada rekan kami para Satpam. Terutama Satpam di kabupaten Blora. Memasuki usia ke 41 tentunya makin dewasa dan makin profesional dalam melaksanakan tugas," kata Kapolres Blora.

Selanjutnya Kapolres Blora berpesan agar sinergitas Satpam dengan Polri terus terjalin, terutama di Kabupaten Blora.

"Terus jalin sinergi yang baik dengan Polri, TNI ataupun instansi lainnya. Sehingga tugas tugas dalam menjaga kamtibmas dapat berjalan maksimal," tandas Kapolres Blora.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres Blora sekaligus menyerahkan penghargaan kepada anggota Polri, Satpam dan anggota masyarakat yang berprestasi dan membantu dalam menjaga kamtibmas di Blora.

Adapun penghargaan diberikan kepada anggota Polri yang berhasil mengungkap kasus tabrak lari di TKP jalan raya Blora Cepu tepatnya di depan kantor Mall Pelayanan Publik Kabupaten Blora. Anggota yang mendapat penghargaan diantaranya Kasat Lantas Polres Blora AKP Edi Sukamto,SH,MH, Kanit Gakkum Satlantas Ipda Solikun Niam,SH, Bamin Unit Laka Bripka Minal Shobirin, Briptu Nova Wibowo, dan Bripda Iza Furqona.

Kemudian penghargaan diberikan kepada Satpam, yaitu Satpam PPSDM Migas Binaan Satbinmas Polres Blora. Dimana mewakili Satpam Kabupaten Blora berhasil meraih juara 2 lomba simulasi pengamanan TKP tingkat Polda Jawa Tengah. Selanjutnya penghargaan diberikan kepada Satpam PT Unggul Jaya Jepon Susminarti, dimana berhasil menggagalkan pencurian bahan produksi PT Unggul Jaya.

Penghargaan selanjutnya diberikan kepada anggota masyarakat yaitu dokter hewan Bayu Ferianto yang ikut berperan dalam ungkap kasus tabrak lari di depan Kantor Mall Pelayanan Publik Kabupaten Blora.  (DNR/Red)
Share:

Saturday, January 29, 2022

MedSos Sebagai Media Penyemangat Karyawan Perhutani Mantingan


REMBANG - Untuk memberikan penyemangat kepada karyawannya di lapangan Administratur Kesatuan Pemangku Hutan (KPH) Mantingan Ir. Marsaid memanfaatkan Media Sosial (MedSos) untuk memberikan semangat dan motifasi kerja kepada seluruh karyawan KPH Mantingan baik dilapangan maupun tenaga administrasi.

Setiap hari baik mandor tanam, Polter, Persemaian, Polmob, wisata, bila melakukan pekerjaan untuk selalu memotret pekerjaanya dengan open kamera. Hal ini untuk menunjukkan betapa perhatiannya Marsaid pada semua lini pekerjaan . 

Diisela-sela menemani Kepala Divisi Regional Jateng Dr. Budi Widodo dalam melawat kerumah duka salah seorang keluarga Direktur kecamatan Lasem Jum'at (28/01/2022), Marsaid mengatakan bahwa kami selalu memberikan semangat kepada teman-teman di lapangan untuk kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas dan kerja Tuntas.  untuk mandor tanam maupun persemaian tanaman harus jadi dan tumbuh 100 persen.  

Ia juga berharap emotion penyemangat kerja yang di kirim di group WhatsApp tidak menjadi beban, tetapi menjadikan keihlasan  dan kesungguhan dalam bekerja.

"Nanti kami managemen yang akan memberikan reward bagi teman-teman dilapangan maupun dikantor," jelasnya. 

“Kami akan memberikan reward bagi mandor tanam bika tanamannya mencapai 100 % akan kami berikan 1 ekor kambing," tandas Marsaid.

Kepala seksi Kelola SDH Kasmijan  mengatakan bahwa sejak era digitalisasi managemen memanfaatkan medsos untuk share pekerjaan maupun maupun share pengalaman dan memberikan solusi dalam semua pekerjaan dilapangan. 

"Semua pekerjaan tamanan dan persemaian termonitor lewat foto dari drone sehingga memudahkan untuk mengecek keluasan tanaman. Apa dari keluasan yang ada itu sudah tertanami semua atau belum," ucap Kasmijan. (Sigit/DNR/Red)
Share:

Friday, January 28, 2022

Ada Karyawan Terunik di Perhutani Mantingan, Manajemen Bagikan Puluhan Penghargaan kepada Karyawan


REMBANG - Perhutani Kesatuan Pemangku Hutan (KPH) Mantingan membagikan puluhan penghargaan kepada karyawan yang berprestasi. Dari mandor terbaik  mulai dari mandor Polter, tebang, persemaian, pemeliharaan, anggota Polmhutmob KRPH terbaik Asper dan Karyawan Terunik tahun 2021. Penyerahan penghargaan dilakukan di halaman tengah kantor KPH Mantingan ketika apel pagi Jum'at (28/01/2022).


Kegiatan apel pagi yang dihadiri juga Kasi PBB Kriswantoro, Kasi Kelola SDH Kasmijan, Kasi Produksi dan Wisata perwakilan asper serta jajaran Karawan kantor KPH  Mantingan.

Waka Administratur Dwi Anggoro Kasih sebagai pembina apel mengatakan bahwa manajemen kantor KPH Mantingan untuk tahun 2022 memberikan reward kepada karyawan berprestasi untuk tahun 2021.

“Kami juga memberikan penghargaan dengan kategori terunik, selama puluhan tahun baru kali ini memang kita munculkan karyawan terunik untuk masuk mendapatkan penghargaan. jadi kita berikan surprise dengan kata terunik,” terang Anggoro.

Lanjut Anggoro, Sebagai ada 4 karyawan yang terunik. Mulai dari Agus Tatang  jabatan utamannya Komandan Regu Polhutmob. tiap pagi uniknya membuat taman, menyapu area wisata memperpaiki sarana (menjadi Tukang). Joyo Suwito keunikannya staf Agrowisata uniknya pekerjaanya membantu pekerjaan dikelola sosial sambil bernyanyi untuk menghibur diri.


Unik yang ke tiga Sigit kaolan pekerjaanya utamanya sebagai Komonikasi Perusahaan keunikannya mulai masuk pertama kali di Perhutani dari tahun 1996 hingga tahun 2022 tetap menjadi staf Humas, Membina Pramuka di berbagai sekolahan di Kabupaten Rembang dan juga rambutanya putih menyamai dengan usia 54 masih dipanggil Kakak. Imbuhnya.


"Unik yang terakhir Rasmin pegawai perhutani di lokasi wisata yang tiap harinya bergelut dengan rusa kesyannganya serta jarang memakai seragam lengkap, karena hampir semua pengunjung wisata bila ditanya pegawai perhutani selalu  menyebut nama Rasmin sebagai kawannya rusa. dan rusanya itu nurut bila diperintah oleh Rasmin," tandasnya. (Sigit/DNR/Red).
Share:

Thursday, January 27, 2022

Cegah Tindak Kriminal, Polisi Polsek Jati Blora Patroli Toko Emas


BLORA - Untuk mewaspadai tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas lainnya di wilayah kabupaten Blora, Polres Blora melaksanakan kegiatan rutin kepolisian yang ditingkatkan, salah satunya adalah patroli ke obyek vital dan pusat keramaian masyarakat, serta antisipasi gangguan Kamtibmas, Patroli Ke Toko Emas.
.

Patroli dilakukan dari tingkat Polres hingga Polsek jajaran di 16 kecamatan. Hal itu seperti yang dilakukan oleh satu regu Patroli Polsek Jati, Kamis, (27/01/2022).

Selain menyasar toko perhiasan (emas), patroli kepolisian Polsek Jati juga menyasar objek vital seperti kantor perbankan, sekolah, tempat ibadah, gerai gerai ATM, serta pusat keramaian masyarakat lainnya seperti pasar tradisional.

Patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi aksi kejahatan konvensional seperti pencurian dengan kekerasan (curas) dan pencurian dengan pemberatan (curat) di wilayah setempat.

”Kegiatan patroli dan sambang kamtibmas adalah instruksi langsung dari Bapak Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah, SH, MH untuk antisipasi tindak kriminal, salah satunya di toko emas agar situasi aman dan kondusif,”ujar Kapolsek Jati AKP Eko Adi Pramono,SH,MH.

Kapolsek Jati menyebutkan, patroli di seluruh objek vital di wilayah hukum Polsek Jati sudah rutin dilakukan baik pagi, siang, sore dan malam.

"Jadi dalam sehari semalam, bisa saja satu lokasi kita sambangi 3 atau 4 kali," imbuh Kapolsek Jati.

Pada kegiatan ini, ia juga untuk menyampaikan, imbauan kamtibmas kepada pemilik, karyawan dan petugas keamanan toko emas yang berada di pasar tradisional kecamatan Jati agar selalu waspada guna mengantisipasi terjadinya tindak kriminal.

”Kami imbau mereka agar hati hati dan waspada, pastikan kamera CCTV yang terpasang dalam kondisi aktif dan jika terjadi sesuatu segera mungkin menghubungi kantor polisi setempat," lanjutnya.

Tak lupa, petugas kepolisian mengimbau, warga agar waspada terhadap peredaran uang palsu, terutama saat bertransaksi di pasar tradisional, para pedagang pada umumnya belum mempunyai alat pendeteksi keaslian uang.

Patroli yang dilakukan oleh Polsek Jati tersebut mendapat tanggapan positif dari warga, salah satunya adalah Arifin warga dukuh Klatak Desa Doplang.

"Dengan adanya petugas polisi yang patroli, kami merasa lebih tenang, apalagi saat ada transaksi jual beli emas," Kata Arifin. (DNR/Red)
Share:

Wednesday, January 26, 2022

Untuk Menekan Illegal loging Waka Administratur Lakukan Patroli Preventif di Jam Rawan


REMBANG - Untuk menekan pencurian kayu Negara (Illegal Logging) Waka Administratur KPH Mantingan Dwi Anggoro Kasih melakukan patroli secara preventif di jam-jam rawan. Hal ini untuk mengawasi agar para pelaku illegal logging yang mau masuk kawasan hutan negara dapat terdeteksi dan bisa dicegah untuk keluar kawasan hutan Negara.

Usai melaksanakan patroli,  Dwi  Anggoro Kasih mengatakan bahwa untuk tahun 2021 Perhutani  kehilangan pohon 690 batang dengan nilai kerugian Rp. 245.366.000, untuk tahun 2020 pohon hilang 719 batang nilai kerugiannya mencapai Rp. 343.588.000.

"Untuk bencana alam tahun 2021 pohon tumbang 16 batang nilai kerugian Rp. 80.729.000, untuk tahun 2020 pohon tumbang ada 39 dengan nilai kerugian 418.499.000.," ungkapnya.

Sedangkan untuk kayu perkakas tahun 2021 sisa pencurian 23,390 m3.kayu temuan 2,838 m3 dan kayu-kayu tangkapan 3,899 m3. jumlah totalnya mencapai 30,128 m3. tahun 2020 sisa pencurian 26,645 m3,kayu temuan 2,000 m3 dan tangkapan 1,530 m3. totallnya 30,175 m3. Imbuhnya

"Jumlah huruf A tahun 2021 tanpa tersangka 158, dengan tersangka 4 ,dibuat BP/BA 4,diajukan ke kejaksaan 4,diajukan ke Pengadilan 4 tahun 2020 tanpa terangka 229, dengan tersangka 1, dibuat BP/BA 1, diajukan ke Kejaksaan 1,ke Pengadilan 1,”tutur dia.," jelasnya.

“Lanjut Anggoro, secara keseluruhan KPH Mantingan dapat menekan 20% dari tahun lalu. dengan banyaknya melakukan patrolin preventif dan juga koordinasi dengan para penegak hukum situasi keamanan di hutan negara KPH Mantingan dapat terkendali dan upaya kita tetap mencegah para pelaku untuk masuk kawasan hutan negara. 

"Kekompakan petugas mulai dari Mandor Polter, Polisi Kehutanan, Kepala Resor dan juga Asper begitu tingginya. kami berikan apresiasi untuk teman-teman keamanan yang mampu mengendalikan pelaku illegal logging tahun 2021,"  tandas Waka Administratur KPH Mantingan. (Sigit/DNR/Red).
Share:

Tuesday, January 25, 2022

Supir Truk Angkut Kayu Gelap Diringkus Satreskrim Polres Rembang

REMBANG - Satreskrim Polres Rembang berhasil mengamankan supir truk beserta barang bukti 76 batang kayu sonokeling, yang diduga hasil curian. Supir yang telah ditetapkan sebagai tersangka ditangkap ketika mengangkut kayu sonokeling di Desa Ringin Kecamatan Pamotan berbatasan Wilayah KPH Mantingan dan KPH Kebonharjo.

Pelaku bernama M  mengaku cuma sebagai buruh angkut dan supir truk pengangkut kayu sonokeling. Dirinya sudah dua kali melakukan pengangkutan kayu hasil curian tersebut. 

"Dalam sekali aksi, saya mendapat upah sebesar Rp. 1 juta. Saya hanya mendapat tugas untuk mengangkut kayu yang tidak bersurat resmi tersebut. Yang menyuruh bapak Tono, rumahnya saya kurang jelas. Baru dua kali ini melakukannya," ucapnya. 

Kapolres Rembang
AKBP Dandy Ario Yustiawan melalui Kepala Satuan Reserse Dan Kriminal (Satreskrim)  Polres Rembang, AKP Hery Dwi Utomo, mengungkapkan bahwa  Polres Rembang berhasil mengamankan barang bukti berupa 76 kayu sonokeling. M pelaku pencurian kayu Sonokeling di Kabupaten Rembang, Tak Bisa Menunjukkan Surat Legalitas  Kayu Sonokeling Hasil.

"Kayu tersebut merupakan milik Perum Perhutani yang benar-benar dilindungi. Kita akan telusuri dan koordinasikan dengan Perum Perhutani darimana asal muasal kayu-kayu itu," ucap Kasat Reskrim. 

Selain kayu, lanjut AKP Hery, Polres Rembang juga mengamankan satu buah truk yang digunakan untuk mengangkut kayu tersebut. Tersangka bersama barang bukti diamankan polisi di wilayah Kecamatan Pamotan. 

"Jadi disekitar Pamotan anggota kami telah mengamankan 1 buah truk yang dicurigai mengangkut kayu hasil hutan berupa kayu sonokeling. Ternyata benar, disitu kita dapati 76 batang kayu sonokeling yang siap dijual, kita amankan beserta supirnya," ujar AKP Hery. 

"Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan pasal 83 ayat 1 Undang-undang Republik Indonesia nomor 18 tahun 2013 tentang pencegahan dan pembrantasan perusakan hutan. Dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun penjara," tandasnya. (Sigit/DNR/Red)
Share:

Aparat TNI Polri di Blora Ingatkan Warga agar Waspada Upal


BLORA - Bhabinkamtibmas Desa Pelem Polsek Blora Polres Blora Polda Jawa Tengah Aipda Zaenuri bersama Babinsa Koramil Sertu Sukimin melaksanakan sambang ke wilayah binaan, Selasa, (25/01/2022).

Dalam sambang kali ini, kedua petugas TNI Polri tersebut menyambangi kawasan pertokoan warga. Kepada warga, terutama yang memiliki toko, Bhabinkamtibmas Aipda Zaenuri menyampaikan agar warga waspada peredaran Uang Palsu (Upal), terutama saat bertransaksi jual beli.

"Kami ingatkan warga agar hati hati dalam bertransaksi, jangan sampai kecolongan, tetap teliti dalam menerima uang," katanya.

Kemudian, Babinsa Koramil Sertu Sukimin mengajak warga untuk selalu disiplin dalam protokol kesehatan. Karena saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19. Apalagi varian baru Omicron sudah masuk wilayah Jawa Tengah. 

"Tetap waspada dan disiplin protokol kesehatan, meski sudah divaksin jangan pernah abaikan prokes. Apalagi saat ini ada varian baru virus Corona yaitu Omicron," pesan Babinsa.

Kehadiran kedua petugas TNI Polri tersebut mendapat sambutan positif dari warga. Salah satunya adalah Ibu Tono. Ia merasa tenang dengan kedatangan mereka.

"Alhamdulilah dengan kehadiran pak Bhabinkamtibmas dan Babinsa, kami merasa lebih tenang," katanya.

Terpisah, Kapolsek Blora AKP Yuliyanto,SH membeberkan bahwa apa yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmasnya sudah tepat. Dimana sebagai petugas Kepolisian di desa, aktif untuk menyambangi warga. 

"Dengan aktif turun ke wilayah binaan, tentunya akan bisa mengetahui setiap ada kejadian ataupun informasi. Dan bisa bersama sama warga menjaga situasi kamtibmas di desa binaan," beber Kapolsek Blora. (Made/Red)
Share:

Monday, January 24, 2022

Warga Kradenan Blora Diimbau Tidak Memasang Jebakan Tikus Listrik, Bahaya !!!


BLORA - Mengantisipasi kerawanan kamtibmas di wilayah binaannya, Bhabinkamtibmas desa Mojorembun Polsek Kradenan Polres Blora  Bripka Mujayin melakukan patroli di kawasan persawahan, Senin, (24/01/2022).

Dalam kesempatan ini Bhabinkamtibmas menemui warga yang sedang beraktifitas di sawah dan menyampaikan imbauan kamtibmas serta imbauan protokol kesehatan. Salah satu imbauan yang ditekankan kepada warga adalah agar warga tidak memasang perangkap tikus disawah dengan aliran listrik, karena dapat membahayakan orang lain dan diri sendiri.

"Sesuai petunjuk bapak Kapolres Blora, kita imbau warga agar tidak memasang jebakan tikus menggunakan aliran listrik, karena itu sangat berbahaya," kata Bhabinkamtibmas.

Marjono, salah satu warga desa Mojorembun kecamatan Kradenan menyambut baik kegiatan patroli yang dilakukan Bhabinkamtibmas. Ia menyampaikan ucapan terimakasih atas saran dan masukan dan berkomitmen untuk melaksanakannya bersama warga lainnya.

"Terima kasih atas imbauannya, imbauan ini akan kami sampaikan kepada petani lainnya agar tidak memasang jebakan tikus listrik. Terus terang kami juga takut pak, karena di daerah lain sudah ada korban tersengat oleh jebakan tikus menggunakan aliran listrik," ucap Marjono.

Terpisah, Kapolsek Kradenan Polres Blora AKP Lilik Eko Sukaryono,SH,MH menyampaikan bahwa kegiatan ini memang menjadi atensi dari Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH untuk antisipasi munculnya korban akibat jebakan tikus listrik di kabupaten Blora.

"Sesuai instruksi pimpinan, kita berdayakan Bhabinkamtibmas untuk aktif sambang ke wilayah binaan, agar menyampaikan imbauan larangan pemasangan jebakan tikus dengan aliran listrik karena sangat berbahaya," kata Kapolsek Kradenan. (DNR/Red)
Share:

Sunday, January 23, 2022

Wujudkan Blora Zero Knalpot Brong, Polantas Blora Ingatkan Komunitas Motor


BLORA - Genderang kampanye untuk mewujudkan Blora Zero Knalpot Brong terus ditabuh oleh Satlantas Polres Blora. Hal tersebut adalah atensi langsung dari Kapolda Jawa Tengah untuk mewujudkan Jawa Tengah yang aman dan nyaman bebas dari suara berisik knalpot brong,  demikian juga di wilayah Kabupaten Blora (Blora Jawa Tengah Zero Knalpot Brong).

Kegiatan sosialisasi dan edukasi bahkan penindakan knalpot brong terus dilakukan. Baik dari tingkat Polres maupun di Polsek Jajaran Polres Blora.

Salah satu yang dilakukan adalah dengan pembinaan dan penyuluhan kepada komunitas club motor yang ada di Kabupaten Blora. Unit Kamsel Satlantas Polres Blora yang dipimpin oleh Kanit Kamsel Ipda Sigit Hari Wibowo,SH baru -  baru ini mengumpulkan perwakilan komunitas club motor yang ada di Blora guna mendapat pembinaan dan penyuluhan. 

Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH melalui Kasat Lantas AKP Edi Sukamto,SH,MH membeberkan bahwa untuk mewujudkan Blora Zero Knalpot Brong Satlantas Polres Blora terus bersinergi dengan berbagai pihak.

Dikmas Lantas dan Penyuluhan terus dilakukan kepada berbagai lapisan masyarakat mulai dari para pelajar, komunitas club motor serta komunitas masyarakat lainnya.

"Penindakan terus kita lakukan, tentunya dengan tegas dan humanis. Alhamdulilah sambutan masyarakat baik, bahkan mendukung agar kegiatan ini dilakukan berkelanjutan," ungkap Kasat Lantas, Minggu, (23/01/2022).

Selain penindakan, pihaknya juga menggencarkan pembinaan dan penyuluhan kepada masyarakat. Salah satunya kepada anggota club motor yang ada di Blora.

"Tadi malam telah kita kumpulkan perwakilan dari komunitas club motor yang ada di Blora. Kita berikan pembinaan, dan kita berharap mereka bisa menjadi pelopor disiplin berlalu lintas," lanjutnya.

Adapun maksud dari pembinaan dan penyuluhan tersebut adalah memberi pengertian kepada mereka bahwa penggunaan knalpot brong sangat meresahkan warga, selain itu juga tidak sesuai dengan aturan dan ketentuan Lalu Lintas yang ada.

"Jadilah pelopor disiplin lalu lintas, sampaikan kepada teman ataupun saudara agar tidak menggunakan knalpot brong. Tentunya juga agar selalu disiplin dalam berlalu lintas dan protokol kesehatan. Karena saat ini masih dalam pandemi Covid-19," pungkas Kasat Lantas.

Hadir dalam kegiatan Pembinaan Dan Penyuluhan oleh Satlantas Polres Blora tadi malam di Gedung Satpas SIM Satlantas Polres Blora ada beberapa perwakilan club motor meliputi :

BLASTER (Tiger), BLASTREEC (Blora Street Fire Club), YMCI (Yamaha MX Club Indonesia), YRBC (Yamaha R15 Blora Club), HMPC (Honda Megapro Club), BN.C (Blora Ninja Club), BHCC (Blora Honda Classic Club), BLOWER (Blora Win Owner), HVC (Honda Vario Club), BleAT'C (Blora BeAT Club), YNCI (Yamaha N-max Club Indonesia), Dumors (Dunia Max owners), FRA'B (Family Rider Adventures Blora), BSC (Blora Satria Club), El' Samin Syndicate (Motor Kustom), BRISIC (Blora Riders Supra Independent Club), YVC - OB (Yamaha Vixion Club Blora), BLOGGER (Blora Grand Generation), BMPC (Blora Mega Pro Club), VSIB (Vixion Samin Independent Blora), BYONIC (Byson Yamaha Owner Indonesia Club) Blora, COBRA (CBR150 Blora Club), RRBC (Rider Revo Blora Club).

Deny Setiawan, Ketua Forum Kemitraan Motor Blora menanggapi positif kegiatan yang dilakukan oleh Satlantas Polres Blora. Dan ia menyampaikan bahwa pihaknya bersama teman teman komunitas motor akan berkomitmen untuk melaksanakan imbauan dari Satlantas dan akan berusaha untuk menjadi pelopor disiplin berlalu lintas dan protokol kesehatan.

"Tentunya ini kegiatan yang positif. Kami akan berusaha untuk menjadi pelopor, dan akan kami ajak rekan rekan kami untuk selalu tertib dan disiplin dalam berlalu lintas," kata Deny Setiawan. (DNR/Red)
Share:

Saturday, January 22, 2022

ITS Surabaya Siap Bersinergi Dukung Pembangunan Kabupaten Blora


SURABAYA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora terus menggandeng perguruan tinggi untuk mendukung proses  pembangunan Blora menjadi lebih maju. Salah satunya, Pemkab Blora menjalin kerjasama dengan Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), Surabaya.

Penandatanganan MoU kerjasama dilakukan Pemkab Blora dengan ITS Surabaya pada Jumat (21/01/2022) kemarin di Gedung Rektorat ITS, Surabaya.

Bupati Blora H. Arief Rohman, S.IP, M.Si dan Rektor ITS Prof. Dr. Ir. Mochamad Ashari, M.Eng secara langsung melakukan penandatanganan kerjasama tentang penyelenggaraan tri dharma perguruan tinggi. 

Dalam sambutannya, Bupati H. Arief menjelaskan, diperlukan dukungan berbagai stakeholder dalam mengatasi berbagai persoalan yang ada di Kabupaten Blora.

Lanjutnya, H. Arief berharap dengan dukungan dari perguruan tinggi ini berbagai permasalahan yang ada di Kabupaten 
Blora bisa diurai dan diatasi.

"Banyaknya permasalahan yang ada mulai kemiskinan, stunting, dan sebagainya. Kami tidak bisa menyelesaikan semuanya sendiri, Pemda Blora merasa perlu untuk menggandeng semua stakeholder salah satunya ada perguruan tinggi khususnya adalah ITS," terangnya. 

"Diharapkan perguruan tinggi dapat bekerjasama dengan pemda untuk mengurai permasalahan yang ada di Kabupaten Blora dengan mengedepankan potensi yang ada," lanjut Bupati. 

Bupati Arief ingin agar MoU yang ditandatangani dengan ITS tersebut dapat segera diimplementasikan.

"Kami berharap nantinya MoU ini tentunya akan bisa segera diturunkan dalam bentuk konkret, mungkin kerjasama seperti apa nanti. Mungkin yang seperti tadi KKN tematik atau penelitian seperti apa yang bisa dikirim ke Blora," harapnya. 

Bupati pun menyampaikan apresiasinya kepada pihak ITS Surabaya yang telah  bekerjasama dengan Pemkab Blora.

"Alhamdulillah hari ini kita bisa hadir disini dalam rangka kita untuk menjalin silaturahim, menjalin kerjasama, kami sangat butuh untuk dibimbing dari ITS. Kami menyampaikan apresiasi penghargaan setinggi tingginya terimakasih Pak Rektor atas waktunya," ucapnya. 

Pada kesempatan tersebut Bupati juga memaparkan potensi-potensi maupun tantangan yang ada di Kabupaten Blora kepada pihak ITS.

"Pak Rektor akan kami sampaikan beberapa hal terkait Blora biar nanti tergambar kedepan kira-kira yang perlu dibantu untuk Blora ini apa saja," lanjutnya. 

H. Arief juga berkeinginan agar pihak ITS nantinya dapat datang ke Blora untuk melihat secara langsung sekaligus memetakan potensi-potensi yang ada.

"Mungkin kami akan mengundang teman teman ITS ke Blora Pak Rektor, kalau bisa lihat langsung ini kan jelas jadi potensi yang ada," paparnya. 

"Kita konkretkan, semoga bisa kita segera undang ke Blora meninjau lapangan dan bentuk teknis yang bisa kita kerjakan," lanjutnya. 

Dirinya ingin agar ITS bisa membantu menyediakan teknologi tepat guna untuk mendukung percepatan pembangunan infrastruktur, pariwisata, dan industri UMKM. 

"Apalagi di ITS Surabaya ada Diaspora Blora. Kebetulan Dekan Fakultas Teknologi Kelautan (FTK) ITS Dr. Eng. Trika Pitana, S.T., M.Sc. adalah putra asli Blora, senior saya, alumni SMAN 1 Blora 94. Semoga nanti bisa menjadi penghubung kami dengan ITS dalam melaksanakan kerjasama ini. Karena dalam membangun Blora kita harus bersama-sama, sesarengan," terangnya. 

Sementara itu Rektor ITS menyambut baik adanya kerjasama tersebut. Pihaknya juga berharap agar kerjasama yang ditandatangani kedua belah pihak untuk bisa segera ditindaklanjuti.

"Saya menyampaikan apresiasi atas kunjungannya dengan tim yang lengkap, kami sangat bangga menerima kehadiran bapak ibu dari Pemkab Blora ini," paparnya. 

"Dan tentu saja saya berharap MoU yang sudah kita tandatangani itu tadi 'iwak sepat iwak gabus' makin cepat makin bagus. Insha Allah kita saling membantu saling bersinergi," lanjutnya. 

Disampaikannya bahwa pihaknya siap bersinergi dalam berbagai hal dengan Pemkab Blora, termasuk membantu meningkatkan kemampuan SDM yang ada di Kabupaten Blora.

"Kami sangat membutuhkan tempat untuk anak-anak kita untuk bisa dilatih kita juga punya SDM, Bapak Bupati punya tempat dan kemudian SDM yang perlu ditingkatkan dan kita siap untuk bersinergi," ungkap Rektor ITS. 

Setelah dilakukan penandatanganan kerjasama tersebut, kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi bersama dengan Bupati Blora, Rektor ITS, Wakil Rektor ITS, Dekan, pimpinan dan jajaran ITS.

Hadir pada kesempatan tersebut Wakil Rektor II ITS, dan Wakil Rektor IV ITS, Dekan Fakultas Teknologi Kelautan ITS, pimpinan dan jajaran ITS. Dari Pemkab Blora hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Blora, Asisten I, II, dan III Sekda Blora, beserta Kepala OPD terkait. (Made/Red)
Share:

Polantas Blora Gelar Razia Knalpot Brong di Cepu


BLORA - Satuan Lalu lintas, (Satlantas) Polres Blora Polda Jawa Tengah mengamankan ratusan sepeda motor berknalpot brong saat razia di wilayah kecamatan Cepu, Jumat, (21/1/2022), malam.

Razia tersebut dilakukan untuk menindaklanjuti laporan warga terkait penggunaan knalpot brong yang meresahkan dan menganggu kenyamayan warga, sekaligus untuk mewujudkan Polda Jawa Tengah zero knalpot brong.

Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH melalui Kasat Lantas AKP Edi Sukamto,SH,MH menyampaikan bahwa penindakan pelanggaran knalpot brong dilakukan dengan tegas namun tetap humanis.

Dari hasil penindakan, dalam seminggu pihaknya mengamankan barang bukti sebanyak 194 motor di wilayah Kabupaten Blora.

"Lainnya sudah membayar denda tilang dan mengganti knalpot, sedang sisanya masih 38 unit. Knalpot brong yang ditilang akan dihancurkan oleh pemiliknya sendiri. Hal itu untuk mengurangi persepsi negatif masyarakat terhadap kami," ujar AKP Edi Sukamto.

Adapun penindakan di wilayah Cepu AKP Edi menguraikan bahwa jumlah tindak pelanggaran (Tilang) sebanyak 223. Dengan rincian Barang bukti motor berknalpot brong 118 unit. Tilang kelengkapan fatalitas korban laka lantas diantaranya helm, sebanyak 105.

"Kami juga akan melakukan penindakan mobil dengan knalpot brong. Mari dukung Blora zero knalpot brong," tegasnya.

Lebih lanjut mantan Kasat Samapta Polres Klaten ini mengatakan bahwa penindakan knalpot brong ini mendapat dukungan positif dari warga. Hal tersebut terbukti dengan masuknya pesan melalui WA, telepon ataupun pesan masuk di akun media sosial Satlantas Polres Blora. "Alhamdulilah, sambutan warga cukup baik. Karena memang penggunaan knalpot brong ini berisik dan sangat meresahkan warga," tandas Kasat Lantas.

Rudi, salah satu warga kelurahan Cepu mengungkapkan, bahwa ia senang dengan penindakan knalpot brong karena memang akhir akhir ini knalpot brong sangat meresahkan warga.

"Tentunya kami selalu warga sangat setuju dengan penindakan yang dilakukan. Harapannya, penindakan ini harus dilakukan secara berkala. Sehingga penggunaan knalpot brong bisa terus ditekan," kata Rudi. (DNR/Red)
Share:

Friday, January 21, 2022

Polsek Bogorejo Polres Blora Tingkatkan Patroli Jelang Ibadah Sholat Jumat di Masjid


BLORA - Untuk mengantisipasi kerawanan menjelang pelaksanaan ibadah sholat Jumat di wilayahnya. Kepolisian Sektor (Polsek) Bogorejo Polres Blora menggelar patroli bersenjata.

Sasaran patroli adalah kawasan rawan gangguan kamtibmas seperti kantor perbankan, gerai ATM, kawasan perkantoran hingga tempat ibadah dan pemukiman penduduk.

Kapolsek Bogorejo AKP Nur Dwi Edi,SH,MH menyampaikan bahwa patroli setiap Jumat diintensifkan pada waktu menjelang Sholat Jumat. Karena pada Jumat siang  umat Islam yang laki - laki melaksanakan ibadah sholat Jumat, disitulah dipandang kemungkinan muncul kerawanan.

"Pada hari Jumat, Patroli kita tingkatkan menjelang ibadah Jumat. Kita pantau situasi sembari kita ingatkan warga agar tetap waspada," kata Kapolsek Bogorejo.

Lebih lanjut mantan Kapolsek Bogorejo  membeberkan bahwa selain untuk antisipasi gangguan kamtibmas, ia berpesan kepada anggotanya agar menyampaikan imbauan kepada masyarakat terkait protokol kesehatan karena sampai saat ini pandemi Covid-19 masih ada.

"Tak kalah penting kita ingatkan warga Bogorejo  agar tak abai protokol kesehatan. Karena pandemi masih ada," tandas Kapolsek. (DNR/Red)
Share:

Thursday, January 20, 2022

Tanaman Gamal Tahun 2019 KPH Mantingan Jadi Yang Terbaik Tingkat Direksi


MANTINGAN - Tanaman gamal atau Clereside tahun tanam 2019 Perhutani KPH Mantingan menjadi yang terbaik tingkat Direksi. Usai di uji petik oleh tim dari Direksi Perhutani. Kamis (20/01/2022).

Usai Sosiaisasi Pekerjaan tahun 2022, Kepala Seksi Sumber Daya Hutan (Kasi SDH) mengatakan bahwa untuk tanaman gamal tahun 2019 KPH Mantingan menduduki rangking 1 tingkat Direksi tumbuh  dengan prosentase tumbuh 96%.

"Ya ini kerja keras teman-teman di lapangan mulai dari Mandor,KRPH dan Asper semua kompak untuk mensukseskan tanaman gamal,” ujar dia.


Bahkan 06 Januari 2022 lalu, Direktur Utama Perhutani Wahyu Kuncoro juga datang untuk melihat dari dekat petak 115 C-1 RPH Sadang BKPH Kebon untuk melihat dari dekat kesiapan bahan baku biomassa sebagai bahan baku ramah lingkungan. 

"Karena pabrik biomassa dalam waktu dekat akan dibangun di Rembang tahun 2022 dan akhir tahun sudah bisa beropersi," ungkapnya.


Ia juga berpesan untuk tanaman gamal tahun 2019, betul-betul kita siapkan agar saat masa panen 1 hektar bisa memperoleh 40 ton. dengan estimasi per pohon bisa mencapai 8 kg. luas tanaman biomassa KPH Mantingan tahun 2019 1.814,29 hektar.

"Ini harus dijaga betul dari serangan pencari makan ternak. ini sangat penting untuk ketersediaan bahan baku pabrik biomassa,” tegasnya. 


Asper BKPH Kebon Hari Juli P mengatakan bahwa  untuk petak 115 C-1 dengan jarak tanam 2x1 meter dengan luas 4,84 sistem tanam banjar harian masuk pangkuan LMDH Wono Kencono.

"Petak ini sudah di survei juga peneliti dari UGM Yogyakarta (09/03 /2021) untuk dimabil sempel per Petak Ukur dengan berat untuk tanaman  yang besar 7,5 kg, tanggung 5,6 kg, untuk tanaman yang kecil 0,5 kg,” terang dia


"Kami berharap pembangunan pabrik segera terealisasi agar tanaman biomassa yang sekarang menjadi bisnis baru di Perhutani dapat berkembang untuk menunjang keberlangsungan Perhutani dalam mengelola hutan di Jawa dan Madura,” pungkasnya. (Sigit/DNR/Red)
Share:

Wednesday, January 19, 2022

Adm Mantingan Lakukan Sosialisasi Pekerjaan Tahun 2022 di Wana Wisata Mantingan


REMBANG - Administratur KPH Mantingan Ir. Marsaid melakukan sosialisasi pekerjaan dan juga evaluasi di wana wisata Mantingan. Rabu, (18/01/2022).

Kegiatan sosialisasi diawali dari pekerjaan Tebangan, penanaman, persemaian, produksi, agroforestry dan juga  wisata dan Opset.

Hadir dalam kegiatan sosialisasi waka Adm Dwi Anggoro Kasih, segenap Kasi dan jajaran Asper, KSS, serta Kepala Resor, dan beberapa mandor tanam  wilayah KPH Mantingan.

Administratur KPH Mantingan Marsaid menyampaikan apresiasi kepada semua karyawan dan jajaran KPH Mantingan karena di tahun 2021 Key Perform Indikator (KPI) Mantingan menduduki rangking 1 se-Divisi Regional Jawa Tengah.

"Dengan kinerja tahun 2021 yang cukup baik maka menegemen akan memberikan penghargaan kepada PIC dalam memberikan penghargaan atau apresiasi,” ujar dia.

Lanjut Adm Mantingan, namun untuk opset prosentase kita masih 97%  jadi warnanya masih kuning, tapi tidak mengapa, karena ini baru awal untuk untuk menuju kesuksesan. sehingga tahun berikutnya akan menjadi hijau.

"Dari segi keamanan kita bisa menekan penurunan  kehilangan pohon dan juga tunggak mencapai 20%. hal ini karena semua tim Keamanan cukup mobail dalam melakukan patroli secara intensif," tandas  Marsaid.

Sementara itu, Wakil Administratur Dwi Annggoro Kasih menambahkan bahwa dengan adanya penurunan kehilangan pohon tentunya akan menambah semangat teman – teman Polter dilapangan.

"Dengan koordinasi pihak  eksternal bidang penegakan hukum utamanya Pihak Polri dan TNI kita secara peroidik melakukan patroli bareng di wilayah KPH Mantingan,” tutur Anggoro.

Pada kesempatan itu, Kasi Kelola Sumber Daya Hutan (SDH) Kasmijan menyampaikan bahwa untuk tanaman clereside atau gamal, tahun tanam 2019 menjadi tanaman paling baik se-Direksi.

"Hal ini karena kerja keras masing-masing mandor tanam yang diukung oleh KRPH dan juga Aspernya,”  Ucapnya.

Untuk produksi dan Agroforestri dan Wisata Kasi produksi Sudartomo mengatakan bahwa kita nantinya akan mengangkat kayu pertukangan dan kayu bakar. sekarang ini kia harus jeli dalam mengukur kayu-kayu tebang basah.

"Karena untuk ukuran kayu basah dalam 2 minggu. Sedangkan sekarang ada kebijakan baru bahwa untuk pembeliaan kayu sonokeling 1m3 harus membeli kayu ukuran A1 sebanyak 12m3," katanya.     


Sedangkan dari perencanaan hutan bahwa untuk tahun 2022 pekerjaan semakin banyak. dengan hadirnya bisnis baru di Perhutani yaitu bidang  Agrofestri Tebu Mandiri (ATM) nantinya diharapkan dapat meminimalisir minus penghasilan KPH Mantingan  sebesar 12 Milyard untuk tahun 2022,  tambah Kriswantoro kasi Perencanaan Hutan KPH Mantingan.

Dengan kinerja yang cukup baik untuk tahun 2021 KPH Mantingan  menduduki rangking 1 tingkat Divre perlu adanya kekompakan dalam menyonsong pekerjaan di tahun 2022 agar kinerja kita minimal bisa menyamai kinerja tahun 2021. 

"Mempertahankan itu lebih sulit. perlunya semua komponen yang ada untuk tetap mendukung semua program yang sudah dicanangkan oleh Direksi,"  beber Endang Priyono Asper Kalinanas. (Sigit/DNR/Red)
Share:

Tuesday, January 18, 2022

Pimpin Upacara Pemakaman Militer Anggota, Dandim Blora: Tunai Sudah Janji Bakti


BLORA - Komandan Kodim 0721/Blora, Letkol Inf.  Andy Soelistyo Kurniawan Putro, S.Sos., M.Tr (Han) memimpin pemakaman Kopka (Alm) Suhartono, anggota Koramil 12/Ngawen, Kodim 0721/Blora yang meninggal dunia karena sakit di TPU Desa Karangtengah, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora, Selasa (18/01/2022). Prosesi pemakaman dilakukan dengan upacara militer.

“Pemakaman militer merupakan hak dan penghormatan terakhir yang diperuntukkan bagi setiap prajurit TNI yang meninggal dunia sebagai penghargaan dari negara atas jasa-jasa serta darma baktinya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Letkol Inf. Andy Soelistyo Kurniawan Putro.

Lebih lanjut, Dandim mengatakan, dengan kepergian Almarhum, TNI telah kehilangan seorang anak bangsa terbaik, yang selalu memegang teguh prinsip-prinsip perjuangan serta setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan telah bekerja keras dalam mengemban setiap tugas negara yang menjadi tanggungjawabnya.

“Atas Nama Negara, Tentara Nasional Indonesia dan seluruh yang ditinggalkan, kami menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya disertai doa yang tulus," ujarnya.

"Semoga Almarhum diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, kekuatan dan bisa menerima dengan berlapang dada serta teguh hati,” pungkas Dandim.

Upacara pemakaman ini digelar dengan mentaati protokol kesehatan yang ketat yang dihadiri seluruh Perwira Staf dan Danramil Jajaran Kodim 0721/Blora serta perwakilan personil tiap-tiap Koramil. (DNR/Red)
Share:

Monday, January 17, 2022

Layani Warga di Pagi Hari, Polantas Blora Lakukan Pelayanan Prima


BLORA - Pelayanan prima kepolisian kepada masyarakat nampaknya betul - betul menjadi atensi oleh Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH.

Setelah pada malam minggu kemarin melakukan gebrakan dengan penertiban penggunaan knalpot brong yang meresahkan masyarakat. Terkini, dalam menciptakan keamanan, keselamatan dan ketertiban lalu lintas, Kapolres Blora AKBP Aan menekankan kepada seluruh jajaran agar memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

Salah satunya adalah pelaksanaan pengaturan dan penyebrangan Lalu Lintas dipagi hari. Karena pada pagi hari masyarakat mulai beraktifitas dan tentunya dalam perjalanan dari rumah ke tempat tujuan muncul kerawanan sendiri yaitu kemacetan serta kecelakaan lalu lintas.

"Layani masyarakat dengan baik, salah satunya adalah memberikan kelancaran dan keselamatan berlalu lintas, terutama saat pagi hari dimana mayarakat mulai beraktifitas," ucap Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH, Senin, (17/01/2022).

Menindaklanjuti hal tersebut, Kasat Lantas AKP Edi Sukamto,SH,MH melakukan penggelaran personil dititik titik keramaian serta lokasi yang dianggap rawan kemacetan guna mengatur dan menyebrangkan warga.

"PH pagi sudah rutin kita lakukan, namun demikian sesuai petunjuk bapak Kapolres, lebih kita tingkatkan lagi. Kita tambahkan lagi titik titik yang dianggap rawan dengan kehadiran anggota," ungkap AKP Edi Sukamto.

Penempatan anggota Satlantas dilakukan setelah anggota melaksanakan apel pagi pukul 06.00 WIB. Bahkan untuk memantau situasi dalam kota, pelaksanaan apel Satlantas Blora saat ini tiap pagi dilakukan di kawasan Alun Alun Kabupaten Blora. 

"Apel pagi kita lakukan di Alun - alun, setelah itu seluruh anggota menempati pos masing -  masing untuk melakukan PH pagi. Harapannya dalam melayani masyarakat dapat tercipta Kamseltibcarlantas yang kondusif serta sehat dan bebas dari Covid-19," tandas Kasat Lantas.

Penggelaran anggota Polres Blora tersebut mendapat apresiasi dari warga, salah satunya adalah Sri Rahayu, seorang warga kecamatan Jepon yang setiap hari mengantar anaknya sekolah ke kota Blora. 

"Hampir setiap hari saya melintas kawasan Kota 
Blora. Tiap pagi selalu ramai, dan Alhamdulilah dengan kehadiran petugas lalulintas Polres Blora kami merasa lebih aman dan lalu lintaspun lancar," kata Sri Rahayu. (DNR/Red)
Share:

Sunday, January 16, 2022

Polisi Todanan Patroli ke Toko Emas, Antisipasi Gangguan Kamtibmas


BLORA - Untuk mewaspadai tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas lainnya di wilayah kabupaten Blora, Polres Blora Polda Jawa Tengah melaksanakan kegiatan rutin kepolisian yang ditingkatkan, salah satunya adalah patroli ke obyek vital dan pusat keramaian masyarakat.

Patroli dilakukan dari tingkat Polres hingga Polsek jajaran di 16 kecamatan. Seperti yang dilakukan oleh satu regu Patroli Polsek Todanan, Minggu, (16/01/2022).

Selain menyasar toko perhiasan (emas), patroli kepolisian Polsek Todanan juga menyasar objek vital seperti kantor perbankan, sekolah, tempat ibadah, gerai gerai ATM, serta pusat keramaian masyarakat lainnya seperti pasar tradisional.

Patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi aksi kejahatan konvensional seperti pencurian dengan kekerasan (curas) dan pencurian dengan pemberatan (curat) di wilayah setempat.

”Kegiatan patroli dan sambang kamtibmas adalah instruksi langsung dari Bapak Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH untuk antisipasi tindak kriminal, salah satunya di toko emas agar situasi aman dan kondusif,” ujar Kapolsek Todanan, AKP Daknyo.

Kapolsek Todanan menyebutkan, patroli di seluruh objek vital di wilayah hukum Polsek Todanan sudah rutin dilakukan baik pagi, siang, sore dan malam.

Pada kegiatan ini, ia juga untuk menyampaikan Imbauan kamtibmas kepada pemilik, karyawan dan petugas keamanan toko emas yang berada di pasar tradisional kecamatan Todanan agar selalu waspada guna mengantisipasi terjadinya tindak kriminal.

”Kami imbau mereka agar hati hati dan waspada, pastikan kamera CCTV yang terpasang dalam kondisi aktif dan jika terjadi sesuatu segera mungkin menghubungi kantor polisi setempat,” lanjutnya.

Tak lupa, petugas kepolisian mengimbau, warga agar waspada terhadap peredaran uang palsu, terutama saat bertransaksi di pasar tradisional, para pedagang pada umumnya belum mempunyai alat pendeteksi keaslian uang.

Patroli yang dilakukan oleh Polsek Todanan tersebut mendapat tanggapan positif dari warga, salah satunya adalah Santoso.

“Dengan adanya petugas polisi yang patroli, kami merasa lebih tenang, apalagi saat ada transaksi jual beli emas,” kata Santoso. (DNR/Red)
Share:

Saturday, January 15, 2022

Blusukan Toko dan Bengkel Motor, Polantas Blora Sosialisasi Larangan Knalpot Brong


BLORA - Menindaklanjuti laporan masyarakat terkait penggunaan knalpot brong yang meresahkan warga di wilayah Kabupaten Blora. Kepolisian Resor (Polres) Blora melalui Satuan Lalu Lintas menggelar sosialisasi tentang penggunaan knalpot brong kepada pemilik bengkel knalpot, serta beberapa toko penjual knalpot, Jumat, (14/01/2022).

Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH melalui Kasat Lantas AKP Edi Sukamto,SH,MH mengatakan, dasar sosialisasi larangan penggunaan knalpot brong adalah Undang-Undang (UU) Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

"Rujukannya dari UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Tujuannya supaya masyarakat, khususnya di Kabupaten Blora dapat mematuhi tata tertib lalu lintas, khususnya sepeda motor sesuai spek atau standar,” ucap Kasat Lantas AKP Edi Sukamto.

Perwira Polri berlatar belakang pendidikan Brimob ini menegaskan, berdasarkan laporan masyarakat tentang penggunaan knalpot brong yang meresahkan dan menganggu kenyamanan warga, untuk itulah pihaknya melarang penggunaan knalpot brong.

Dalam kesempatan tersebut, disampaikan imbauan kepada pelaku usaha toko dan bengkel  knalpot untuk tidak menjual maupun membeli knalpot brong agar tidak memicu keresahan masyarakat di wilayah Kabupaten Blora.

“Karena penggunaan knalpot brong meresahkan masyarakat yang lain akibat suaranya yang bising dan tidak sesuai standar pabrikan. Penambahan asesoris yang tidak standar bisa membahayakan,” tegas Kasat Lantas.

Dengan adanya sosialisasi larangan penggunaan knalpot brong ini, diharapkan toko, bengkel, dan komunitas otomotif sadar atas keresahan masyarakat di wilayah Kabupaten Blora yang selama ini amat terganggu.

"Sekarang ini masih banyak oknum yang mengendarai motor berknalpot brong. Padahal tindakannya itu menganggu dan meresahkan warga," jelasnya.

Selain sosialisasi tentang larangan penggunaan knalpot brong, Satlantas Polres Blora juga menyampaikan imbauan tentang penerapan protokol kesehatan (prokes) mengingat pandemi Covid-19 belum usai. (DNR/Red)
Share:

Friday, January 14, 2022

Wujudkan Infrastruktur Berkualitas, PEPC dan Perhutani Terus Bersinergi


BOJONEGORO - Setelah merampungkan pekerjaan pembetonan jalan di ruas Gledegan-Bandungrejo (Alur A Perhutani) tahap 1 sepanjang 2,5 Km, kini PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12 (JTB) Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Pertamina terus bersinergi dengan Perum Perhutani dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro dalam membantu terwujudnya infrastruktur yang berkualitas bagi masyarakat.

Peningkatan kualitas jalan yang melintasi lahan dibawah pengelolaan Perhutani ini dilanjutkan ke tahap 2 di ruas Bandungrejo sepanjang dua kilometer, dan saat ini pekerjaan tahap 2 telah mencapai progres lebih dari 45 persen. 

JTB Site Office & PGA Manager PEPC, Edy Purnomo saat turun meninjau pengerjaan jalan bersama Perhutani dan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bina Marga Bojonegoro mengatakan, pihaknya akan terus berupaya agar masyarakat di sekitar wilayah operasi perusahaan dapat beraktifitas dengan lancar dan aman.

Menurut Edy, ini adalah wujud nyata kontribusi perusahaan dalam mendukung kesejahteraan warga masyarakat melalui program infrastruktur di Bojonegoro.

"Ini komitmen PEPC JTB terhadap lingkungan sekitar. Semoga menjadi manfaat bagi warga masyarakat luas," ungkap Edy pada Kamis (13/01/2022).

Terkait pelaksanaan pekerjaan pembetonan jalan ini, KSS Hukum Kepatuhan & Kompers Perhutani, Sunyoto mengatakan bahwa pembangunan ini merupakan perwujudan nyata atas sinergi antar BUMN dan Pemkab Bojonegoro dalam berkontribusi meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Menurut Sunyoto dengan adanya peningkatan kualitas jalan ini masyarakat dapat beraktivitas dengan lebih lancar dan nyaman.

"Dengan adanya jalan yang bagus ini kan akses warga dalam melakukan aktivitas seperti berdagang, pendidikan, kesehatan, ekonomi, sosial dan lainnya tentu lebih lancar," tambah Sunyoto.

Sinergitas bersama antara Perhutani dan PEPC JTB ini juga mendapatkan apresiasi dari Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Kabupaten Bojonegoro. Dengan ditingkatkannya kelas jalan dari yang sebelumnya hanya berupa jalan dengan pengerasan batu dan kini menjadi jalan rigid beton, menurut PU sangat berarti karena selain memberikan jalan yang baik dan nyaman pembangunan jalan rigid beton ini juga lebih aman bagi masyarakat dalam melakukan aktivitas sehari-harinya. Pihak PU juga menyampaikan terima kasih atas kontribusi dari PEPC dalam membantu peningkatan kualitas jalan di Bojonegoro. 

Perbaikan ruas jalan yang menghubungkan antara Desa Mojodelik Kecamatan Gayam dan Desa Bandungrejo Kecamatan Ngasem oleh PEPC ini sebelumnya telah mendapatkan persetujuan dari SKK Migas sebagai regulator industri hulu migas. Selain memperlancar aktivitas masyarakat, kedepan keberadaan jalan ini juga diharapkan dapat semakin meningkatkan potensi perekonomian daerah sekitar. Beberapa destinasi wisata keluarga dan kuliner yang berada di wilayah tersebut akan mudah diakses oleh para wisatawan.

Dengan demikian masyarakat desa sekitar juga akan memperoleh keuntungan lainya seperti peluang usaha yang lebih banyak. Dengan kualitas jalan yang lebih baik, selain mendapat keuntungan ekonomi, diharapkan keselamatan warga dalam berlalu lintas juga akan semakin aman. Hal ini sejalan dengan nilai-nilai utama PEPC yang mengutamakan aspek keamanan dan keselamatan bagi pekerjanya dan masyarakat di sekitar wilayah operasinya. (DNR/Red)
Share:

Thursday, January 13, 2022

IIK Perhutani Divisi Regional Jateng Kunjungi TK Tunas Rimba 1 Rembang


MANTINGAN - Ikatan Istri Karyawan (IIK) Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah lakukan kunjungan kerja di TK Tunas Rimba 1 Rembang yang berada di Kalurahan Sidowayah Kecamatan Rembang kabupaten Rembang. Kamis  (12/01/2022) pukul 14.30 WIB.

Kedatangan Ketua IIK Divisi Regional Jateng Farida Nur Yaumi yang juga istri dari Kepala Divisi Regional Jawa Tengah Dr Budi Widodo beserta Rombongan disambut oleh Ketua IIK Cabang Mantingan Indah Murtiningrum beserta jajaran pengurus IIK Cabang Mantingan, Kepala TK Tunas Rimba 1 Susana bersama jajarannya. 

Memasuki halaman TK Tunas Rimba rombongan disambut oleh tari selamat datang bunda yang di peragakan oleh anak -  anak kelas B. dan langsung memasuki ruang kelas untuk memeriksa kondisi ruangan dimasa pandemi.

Kepala TK Tunas Rimba 1,  Susana menjelaskan bahwa untuk ruangan kelas sudah kita rehab dan juga kita perbaiki termasuk pagar sekolah yang sekarang menghadap kebarat. 

Lanjut Susana, tahun 2021  mendapat bantuan dari Dinas Pendidikan untuk tembok pagar depan sedangkan untuk rehab dan perbaikan ringan  mendapat bantuan dari TJSL Perhutani.

"Untuk pembelajaran tatap muka dimasa pandemi kita lakukan bergantian 3 hari masuk 3 hari libur yang dibagi menjadi 2 rombongan belajar. Tahun ajaran baru 2021 kita dapat murid baru sebanyak 32 anak," jelas Susana.

Pada kesempatan itu, Katua IIK Farida Nur Yaumi berharap untuk tetap memperhatikan prokes sesuai dengan anjuran pemerintah dan juga menjaga mutu pendidikan di TK Tunas Rimba 1 agar tahun ajaran yang akan datang dapat menambah siswannya lebih banyak.

"Tetap memperhatikan prokes sesuai dengan anjuran pemerintah dan juga menjaga mutu pendidikan di TK Tunas Rimba 1 agar mendapat  siswannya lebih banyak," tandas Farida Nur Yaumi.

Perlu diketahui bahwa diera tahun 80 puluhan TK Tunas Rimba itu menjadi TK Favorit bagi anak didik. Orang tuanya berlomba-lomba untuk masuk ke dalam TK Rimba.

"Dengan sarana dan prasarana yang  sudah kita cukupi walaupun belum semuanya namun berharap tetap menjaga mutu pendidikan anak yang masuk di TK Tunas Rimba," imbuhnya.

Usai pembinaan di TK Tunas Rimba 1, rombongan langsung menuju Wisata Karang Jahe Beach yang berlokasi di desa Pasar Banggi, kecamatan Rembang untuk refreshing sekaligus makan siang dan pembinaan pengurus IIK cabang Mantingan.

Ketua IIK Divisi Regional Jateng Farida Nur Yaumi  berpesan agar sebagai istri Karyawan Perhutani dapat mengatur gaji suami untuk dapat disisihkan untuk keperluan sehari-hari keperluan mendesak dan juga keperluan simpanan walaupun hanya Rp. 3000 sehari.

"Ini sangat penting agar selama dalam 1 bulan keuangan atau menejemen keluarga dapat tertata dengan baik untuk dapat mencukupi kehidupan keluarga dalam 1 bulan,” pungkas Farida. (Sigit/DNR/Red).
Share:

Laznas LMI Kerjasama Dengan Perhutani Tanam Pohon Program Penghijauan


BLORA - Gandeng Perhutani, Laznas Lembaga Manejemen Infaq (LMI) dan PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) melalui program CSR-nya, meluncurkan gerakan penghijauan bertajuk “Green Indonesia Project” di Hutan petak 123 RPH Menden, BKPH Beran, KPH Randublatung, lokasi Kawasan Perlindungan Setempat (KPS) Sendang Kuwung, Desa Menden, Kecamatan Kradenan Kabupaten Blora, Selasa (11/01/2022).

Dari kegiatan ini, telah tertanam 500 plances, tanaman sahabat air diantaranya Trembesi, Ringin, dan Buah - Buahan, hal ini adalah sebagai salah satu upaya, dalam penanganan dampak perubahan iklim, yakni pemanasan global, karena unit pohon sebagai produsen oksigen yang semakin menipis. 

Selain itu juga, program ini diharapkan dapat menjadi support system konservasi air, sehingga debit air tanah semakin melimpah, utamanya di wilayah yang menjadi lokasi penanaman ini. 

Hadir dalam acara tersebut  Perwakilan LMI Jateng & DIY, Cony Septea Ardi,  Wakil Administratur Perum Perhutani KPH Randublatung, Kusmanto, Camat Kradenan, yang diwakili Kasi Trantif Kecamatan Kradenan, Mujaidi, Kepala Desa Menden, Supari, Runner Up Putri Hutan Indonesia, Mutia Dara, Perwakilan BPBD Blora, Perwakilan Polsek dan Koramil Kradenan serta  masyarakat setempat.

Penyelamatan Mata Air

Administratur (Adm) Perhutani KPH Randublatung, Dewanto melalui Wakil Adm Kusmanto, menyampaikan terimakasih dan mendukung atas terlaksananya kegiatan ini.

“Kami sampaikan terimakasih qkepada Laznas LMI, atas pelaksanaan program penghijauan ini. Perhutani sangat mendukung, karena ini adalah salah satu upaya penyelamatan mata air, yang ada di dukuh Kuwung,” ujar Kusmanto.

Sementara itu, Kepala Perwakilan Baznas LMI Perwakilan Jateng & DIY, Cony Septea Ardi menyampaikan, bahwa kegiatan penghijauan di sini, adalah tahap pertama dan akan dilanjutkan ke daerah – daerah lain seluruh Indonesia.

“Kegiatan penghijauan yang dilaksanakan di Blora ini, adalah  tahap pertama dan selanjutnya, akan dilaksanakan di daerah -daerah lain di seluruh Indonesia, terimakasih kepada Perum Perhutani KPH Randublatung, dan semua pihak yang telah membantu dan kerjasama atas terselenggaranya kegiatan ini,” ungkap Cony. (DNR/Red)
Share:

Perhutani KPH Kebonharjo Kembali Santuni Anak Yatim


KEBONHARJO - Disela-sela pembagian Sharing produksi kayu tahun 2020 Perhutani KPH Kebonharjo kembali bagikan santunan anak yatim,  pembagian santunan dilakukan dibalai desa Sale Kecamatan Sale Kabupaten Rembang. Rabu (12/01/2022).

Hadir dalam pemberian satunan Bupati Rembang H Abdul Hafidz, Kepala Dinas Ketahanan pangan Propinsi Jawa Tengan Agus S ,  Administratur KPH Kebonharjo Joko Santoso dan Jajarannya serta Forkopinda kecamatan Sale.

Adm Perhutani Kebonharjo Joko Santoso lebih dikenal dengan panggilan “Joksan” mengatakan bahwa disamping membagikan sharing produksi Kayu Perhutani juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim yang ada disekitar kawasan hutan kebonharjo.

"Dengan banyak berbagi kita kepada anak yatim semoga semua pekerjaan yang dilakukan oleh Perhutani KPH Kebonharjo berjalan lancar. mulai dari penanaman, keamanan, pemeliharaan serta tebangan," jelas Joksan.

Lanjut Joksan, dengan berbagi  melatih kepedulian sesama insan dan juga apa yang di  peroleh sebenarnya ada rejeki buat mereka yang harus kita bagikan.

"Kami ingin kegiatan peduli anak yatim ini menjadi tradisi semua karyawan di Kebonharjo,” pungkasnya.

Arda salah satu siswa  SMP yang menerima santunan mengatakan sangat senang dan berterimakasih kepada Perhutani Kebonharjo.

"Kami anak-anak yatim dapat perhatian dan mendapatkan santunan. Semoga kegiatan seperti ini menjadikan  kegiatan rutin untuk mencari ridlo Tuhan," ungkapnya. 

Pada kesempatan itu, KSS Kelola Sosial Fhaisol Thohiri  mengatakan dari 22 anak 14  masih SD, 2 anak SMP dan 6 anak masih paud. 

"22 penerima santunan ialah  Rizky, Cyndi, Inayatul, Safa, Wina, Arkan, Zivana, Sinta, Aish, Virga, Angga, Gilang, Rama, Cinci, Zaskia, Azzam,Dava, Davi, Arda, Salwa, Yoga  dan Mada sorang Balita,” tandasnya. (Sigit/DNR/Red).
Share:

Tuesday, January 11, 2022

Awal Tahun 2022 BKPH Ngiri Sudah Mulai Kerjakan Tebangan di Hutan Negara



MANTINGAN - Awal tahun 2022 Perhutani Kesatuan Pemangku Hutan (KPH) Mantingan di Bagian Kesatuan Pemangku Hutan Ngiri sudah mulai lakukan pekerjaan Tebangan kayu Jati di hutan negara. Tahun 2022 mengejar produksi untuk lebih cepat agar target tahun ini segera tercapai.

Asper BKPH Ngiri Edy Pramono disela - sela menyulam tanaman jati dan Clereside,  menjelaskan bahwa untuk tahun 2022 target pendapatan BKPH Ngiri itu cukup banyak.

"Untuk tebangan B luasanya mencapai 99,61 Ha. Volumenya 620,014 m3 untuk jati, 71,778 untuk Mahoni dan 21,258 m3 untuk tanaman Johar. Sedangkan untuk tebangan E luasnya mencapai 132,10 ha dengan volume 53,929 m3,” jelas Edy Pramono. Selasa, 11 Januari 2022

Selama cuaca kita masih bersahabat dan jalan menuju tebangan dapat dilalui dengan Truk apur.

"Kami akan terus lakukan pekerjaan tebangan. Ini juga mumpung cuara lagi cerah tebangan kita lanjutkan. sedangkan daerah yang musim tanam mandor tanam kami arahkan untuk tetap melakukan sulaman agar target tanaman 100 % bisa terpenuhi," katanya. 

Sedangkan untuk tahun 2021 targetnya hanya tebangan B jati saja dari 320,992 m3 realisasinya mencapai 373,789 m3 dengan luas area 159,41 hektar. dengan prosentasenya mencapai 116%  tahun ini juga.

"Kita ditarget agroforestry Jagung  dari wilayagh RPH Sangrah  luas garapan 31,80 hektar hasil panen 63.600 kg, untuk RPH Ngiri luas garapan  31 hektar hasil panen 62.000 kg dan untuk wilayah RPH Tlogo dengan luas garapan 18 hektar dengan hasil panen 36.000 kg," tandas Edy Pramono.

Lanjut Asper BKPH Ngiri,
bila diuangkan hasinya mencapai 404.000.000 dan untuk Shering ke Perhutani sekira 40.000.000. ini dalam satu kali panen. karena rata-rata jagung itu 3-4 bulan sudah panen. bila cuaca baik dan curah hujan tinggi maka akan banyak hasil pertanian lain selain jagung. kita juga bekerjasama dengan penyulu Pertanian Kabupaten Rembang. beberapa waktu yang lalu penggarap di wilayah kami dapat bantuan bibit jagung RK 475 untuk di tanam di kawasan hutan negara. 

"Kami juga akan mencari terobosan lain yang sesuai dengan potensi yang ada di BKPH Ngiri kata dia, BKPH Ngiri masih menyisakan beberapa petak tanaman tahun 1930. disini masyarakatnya sekarang banyak berbisnis bidang tanaman tembakau,"  ucapnya.

Sejak adanya PT Sadana masuk di Wilayah BKPH Ngiri dari segi pohon yang hilang juga mulai berkutrang. Mereka mulai alih pekerjaan menjadi petani tembakau karena lebih menguntungkan, imbuhnya.

"Sebelum era penjarahan BKPH ngiri hampir 90 % hutan tanaman peninggalan jaman Belanda masih cukup banyak. dan tebangan kala itu bisa mencapai ribuan meter kubik. sekarang tinggal ratusan kubik saja. Karena potensinya sumber daya hutan sudah turun,“ ujar Asper BKPH Ngiri. (Sigit/DNR/Red).

Share:

Monday, January 10, 2022

Humas KPH Mantingan Jadi Terbanyak dari Segi Pemberitaan Tingkat Divisi Regional Jateng


REMBANG - Komonikasi Perusahaan (Komper) atau  lebih familiar dengan kata humas Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Mantingan menjadi KPH terbanyak dalam segi pemberitaan di tingkat divisi Regional Jawa Tengah.

Administratur KPH Mantingan Ir. Marsaid mengharapkan sebagai corongnya perusahaan peran humas sangat dibutuhkan untuk lebih mengedepankan produk kegiatan yang dilakukan Perhutani.

"Lebih mengedepankan produk kegiatan yang dilakukan Perhutani dan juga program yang menyentuh masyarakat wilayah pinggiran hutan selalu diekpos,” Ujarnya.

Dari kegiatan penanaman, penggarapan, hasil produksi kita sher kepada masyarakat  bahwa dari dalam kawasan hutan nilai tambah ekonomis untuk hasil bumi yang dihasilkan oleh para pesanggem cukup banyak, imbuhnya.

"Sesuai dengan program pemerintah Perhutani telah melakukan penanaman dalam rangka  ketahan pangan di lingkup kawasan hutan sudah dilakukan," jelasnya. 

"Humas juga menjadi sumber informasi bagi semua stake holder termasuk didalamnya insan pers maupun lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang ingin mengetahui kegiatan pengelolaan hutan  di wilayah KPH Mantingan," tutur Marsid.

Sebuah perusahaan dipandang baik bila humasnya dapat mengkomonikasikan semua kegiatan yang dilakukan ataupun dikerjakan dapat diketahui khalayak ramai dari segi produktifitasnya dalam menghasilkan produk-produk yang dapat diterima oleh masyarakat maupun pasar, baik pasar domestik maupun pasar internasional.

Lanjut Marsaid, walaupun dengan peralatan humas yang masih kurang memadai namun kinerja humas perlu diapresiasi. karena hampir semua kegiatan yang ada di KPH Mantingan dapat diberitakan kepada masyarakat dan kepada insan Pers baik di Rembang maupun di Kabupaten Blora.

"Ini karena koordinasi dan sinergitas humas dengan Insan pers sangat baik sekali dan perlu untuk dijalin terus menerus di dalam komonikasi yang sudah baikdan mapan ini,” pungkasnya. 

Disela-sela usai Apel pagi Kasi Pengembangan Bisnis dan Perencanaan Hutan (PBB) Kriswantoro  Untuk kedepannya humas harus memiliki anggaran yang memadai dan juga peralatan peliputan agar humasnya  Perhutani tidak ketinggalan.

"Humasnya  Perhutani tidak ketinggalan dengan humas stake holder lain dalam pendokumentasian kegiatan,"  ungkap Kriswantoro. 

Untuk diketahui, Total Pemberitaan Divisi Regional Jawa Tengah + Puslitbang Satuan Kerja
s.d.  70 Kantor Divisi Regional
62, KPH Balapulang 93, KPH Banyumas Barat
103, KPH Banyumas Timur, 
                  111 KPH Blora
                     92 KPH Cepu
                     43 KPH Gundih
                  153 KPH Kebonharjo
                  443 KPH Kedu Selatan
                  143 KPH Kedu Utara
                     38 KPH Kendal
                  721 KPH Mantingan
                  126 KPH Pati
                     81 KPH Pekalongan Barat
                     66 KPH Pekalongan Timur
                  135 KPH Pemalang
                     92 KPH Purwodadi
                  394 KPH Randublatung
                     86 KPH Semarang
                  337 KPH Surakarta
                     56 KPH Telawa
               3.445 DIVRE JATENG

Sumber data dari Kantor Divisi Regional Jawa Tengah.
(Sigit/DNR/Red).
Share:

Sunday, January 9, 2022

Tak Mengenal Hari Libur Kepala Resor dan Jajaran Mondor Tanam Kebut Sulam Tanaman di Hutan Negara Mantingan


REMBANG - Tak Mengenal hari Libur Kepala Resor Pemangku Hutan (KRPH) dan mandor tanam di semua wilayah KPH  Mantingan melakukan sulaman tanaman yang mati. Baik untuk tanaman tahun 2019 tahun 2020 dan tanaman tahun 2021. Mengingat  hujan masih turun dan mereka harus mengejar target tanaman harus 100%.

Sepeda motor sebagai trasportasi angkut bibit langsung dipasang bronjong untuk mengangkut bibit dari tempat penimbunan bibit ke petak dan anak petak. Dengan medan yang licin serta banyaknya illang di alur menuju anak petak tak membuat mereka patah semangat dalam membuat tanaman. 

Seperti Minggu (/9/01/2022) KRPH Logede Bambang Sofiayana begitu gigih untuk mengangkut bibit yang untuk sulam tanaman di kawasan hutan RPH Logede.

"Kami tidak mengenal hari Minggu mas ,”tutur Bambang sambil memacu sepedanya di lahan-lahan yang jauh dari jalan utama," ucapnya.

Administratur KPH Mantingan Marsaid melalui Asper Demaan Rusmanto mengatakan Rimbawan hanya mengenal cuaca. kami tidak mengenal hari libur. Hari Minggu ini semua mandor dan KRPH sedang sibuk mengangkut tanaman sulaman di petak-petak yang mati tanamannya. kami ingin sukses tanaman yang dicanangkan oleh menegemen KPH 100%.

"Mumpung hujannya masih banyak turun sehingga kita manfaatkan untuk sulam tanaman di semua kawasan yang hutan negara pasca tebangan. tidak hanya tanaman jati tetapi tanaman yang berumur pendekpun kita sulam mulai Gamal ,gemilina,akasia mangium. karena musim hujan sekarang itu tidak menentu. Kadang 3 hari panas 1 hari hujan. kalau pas hujan deras malamnya pagi kita sulam kan tanahnya sudah gembur,”  terang Rusmanto.

Dengan tenaga yang terbatas Rimbawan tak kenal lelah untuk menhijaukan kawasan hutan negara. Ini salah bentuk sumbangsih oksigen kepada dunia, imbuhnya.

"Hutan sebagai sumber kehidupan, hutan sebagai pengatur tata air dan hutan sebagai tempat hidup hewan dan tumbuhan," pungkasnya. (Sigit/DNR/Red)
Share:

Saturday, January 8, 2022

Pasca diresmikannya Bendungan Randugunting Blora, Pos Sriwing Perhutani Banyak Didatangi Pengunjung


BLORA - Pasca diresmikannya Bendungan Randugunting yang berada di BKPH Kalinanas RPH Kedungbacin, Perhutani KPH Mantingan Pos Sriwing petak 40 banyak didatangi oleh pengunjung baik orang umum maupaun pelajar,  yang ingin melihat bendungan tersebut dari Pos Sriwing.
Sabtu, 8 Januari 2022.

Sejumlah anggota Pramuka Saka Bhayangkara dari Kwarran Randublatung mendatangi Pos Sriwing untuk melihat Bendungan Randugunting. Karena Pos Sriwing dibuat bertingkat sehingga bila naik dari pos yang paling atas akan kelihatan indah bila memandang ke arah Bendungan Randugunting itu.

Asper Bagian Kesatuan Pemangku Hutan (BKPH) Kalinanas Endang Priyono mengatakan pasca diresmikan Presiden Joko Widodo Pos kami di Pos Sriwing petak 40 ini menjadi ramai oleh para pengunjung yang ingin melihat keindahan Bendungan Randugunting.

"Namun karena belum dibuka mereka hanya dapat melihat dari Pos dari atas tanah di petak 40 yang berdekatan dengan bendungan,” tutur Endang P.

Pihaknya juga berpikir untuk membuat wisata gardu pandang di petak 40, karena kalau dilihat dari atas petak bendungan kelihatan bagus 
dan indah dipandang mata. 

"Dengan pembuatan gardu pandang kita bisa membuka wisata rintisan untuk BKPH Kalinanas, di Kecamatan Japah inu. mengingat keindahan bendungan di sore hari juga semakin indah dan memukau,“ ungkap Asper BKPH Kalinanas Endang Priyono.


Salah seorang pengunjung warga Kecamatan Japah, Dibyo bersama Weni anaknya   mengatakan ingin sekali melihat keindahan bendungan Randugunting dari dekat, juga belum bisa masuk.

"Saya belum bisa masuk mas,  belum diperbolehkan. Tetapi saya cukup puas bisa melihat bendungan Randugunting dari  Pos Perhutani ini," ujar Dibyo.

Mungkin Perhutani Pos Sriwing, lanjut Weni, bisa  membuat wisata jembatan layang atau gardu pandang untuk melihat Bendungan dan sekaligus bisa selfi, kan juga bisa jadi wisata baru dihutan Kalinanas,” tandas Weni, 

Menurutnya, hal itu bisa menambah juga perekonomian petugas di Pos Sriwing.

"Sambil jaga Pos sambil mengelola wisata gardu pandang. Seperti di wisata hutan di Jawa Timur," saran Weni Mahasiswa IAIN Semarang yang juga pecinta wisata Alam. (DNR/Red)
Share:

Friday, January 7, 2022

Direktur Utama Perhutani Pastikan Pabrik Biomassa di Bangun tahun 2022 di Rembang


MANTINGAN  -  Direktur Utama Perhutani Wahyu Kuncono melakukan kunjungan kerja di Perhutani KPH Mantingan Kamis siang (06/01/2022) melihat tanaman gamal dan mendatangi tanah tempat pabrik pengolahan bahan  bakar terbarukan dari tanaman gamal di eks-Tempat Pelelangan Kayu (TPK) landoh turut desa Landoh kecamatan Sulang Kabupaten Rembang.

Kedatangan Direktur Utama Wahyu Kuncono didampingi  Sekretaris Perusahaan Kepala Divisi Regional Jawa Tengah Dr Budi Widodo  beserta jajarannya,  dan juga Administratur se-Blora raya.

Administratur KPH Mantingan Marsaid menyampaikan untuk tanaman Gamal atau clereside di KPH Mantingan sudah siap sebagai penyuplai bahan bakar terbarukan yang ramah lingkungan.

"Untuk luas tanaman clereside di KPH Mantingan  tahun 2019 luas tanaman gamal 1.814 hektar untuk tahun 2020 375 hektar dan tahun 2021 mencapai 311,98 hektar,” jelas  Marsaid.

Dihadapan awak media Direktur Perhutani Wahyu Kuncono mengatakan bahwa Perhutani sedang mengembangkan budidaya tanaman gamal untuk bahan bakar terbarukan yang ramah lingkungan sebagai pengganti batubara.

"Kami juga ingin memastikan rencana program pemerintah yang ditugaskan oleh Perhutani dalam penyiapan bahan baku terbarukan dari fosil ke bahan baku ramah lingkungan. kita coba cocokkan apakah kalorinya untuk bahan baku terbarukan ini cocok. ternyata untuk bahan baku yang berkesimbungan tanaman gamal ini sangat cocok, di Mantingan bisa tumbuh dengan baik,” ungkap dia.

"Hari ini kami pastikan dan coba identifikasi dilapangan bahwa gamal sebagai pengganti bahan baku ramah lingkungan itu sudah siap sebagai penyuplai  pengganti bahan batubara di PLTU kabupaten Rembang,  mulai dari kesiapan tanah tempat pembangunan pabrik Biomassa  yang akan kita bangun di kabupaten Rembang,” terang Wahyu Kuncono.

Untuk Pembangunan pabrik, lanjut Kuncono, akan kita awali pada tahun 2022,  pihaknya  juga pastikan bahwa pabrik Biomassa akan berdiri awal tahun ini  dan akhir tahun harus sudah bisa beroperasi.

"Kita juga kaji apakah nantinya pabrik ini kita dekatkan dengan bahan bakunya ataupun kita dirikan di dekat PLTU yang berada di wilayah kecamatan Sluke. kira-kira mana yang lebih menguntungkan," ucap dia.

Sampai akhir tahun 2021 luas tanaman gamal yang sudah ditanam ada 27 ribu. masa daur tanaman gamal 3 tahun. sejalan dengan kesiapan tanaman gamal sebagai bahan baku terbarukan ,kami optimis untuk kedepanya akan semakin berkembang, mengingat bahwa bahan baku gamal ini sangat berkesinambungan. Jadi usai dipanen akan ada trubusannya lagi dan akan kita hitung per hektarnya usai di panen apakah lebih banyak trubusan  atau lebih banyak tanam baru, imbuhnya.

“Kami juga sedang mengembangkan Agroforestry Tebu Mandiri (ATM) itu juga salah satu program pemerintah yang harus disiapkan oleh Perhutani dalam penyediaan bahan baku tebu untuk pabrik gula. tahun 2022 kami akan menambah lagi keluasan tanaman tebu seluas 5500 hektar. karena saat ini pabrik gula sedang kekurangan bahan bakunya,” tuturnya. 

"Kita sudah menanam tebu di Divisi Regional Jawa Timur tepatnya di Jombang dan Ngawi kita sudah menanam 600 hektar. kita ingin produktifitas lahan yang kita kelola ini meningkat untuk pendapatan perusahaan dan juga ikut mengembangkan program pemrintah sesui dengan slogan sebagai  BUMN untuk negeri," tandas Direktur Utama Perhutani Wahyu Kuncono. (Kom/Pht/Mnt/Sgt/DNR/Red). 
Share:

Tingkatkan Kewaspadaan Masyarakat Hadapi Bencana, PEPC JTB Gelar Simulasi Penanganan Kegawatdaruratan Bencana


BOJONEGORO – Dalam upaya menumbuhkan kesadaran masyarakat akan kewaspadaan terjadinya bencana, PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12 (JTB) Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Pertamina menggelar simulasi pelatihan Rintisan Desa Siaga Bencana.
Kegiatan ini kerjasama PEPC dengan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Paratazkia yang ada di Desa Pelem, Purwosari, Bojonegoro, Jawa Timur pada Kamis (05/01/2022).

JTB Site Office & PGA Manager PEPC JTB Edy Purnomo saat di lokasi kegiatan mengatakan pihaknya menganggap penting terciptanya desa yang tangguh terhadap bencana. Sehingga melalui salah satu kegiatan dalam program pengembangan masyarakat (PPM) PEPC ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan warga masyarakat dalam mengenali, mengantisipasi dan menghadapi ancaman bencana yang ada di wilayahnya. 

Selain itu, menurut Edy kegiatan ini juga bertujuan untuk mendukung Program Pemerintah dalam upaya mewujudkan desa mandiri yang salah satu indikatornya adalah desa yang memiliki memiliki ketangguhan dalam menyikapi situasi darurat bencana. Membentuk masyarakat yang sigap dan tanggap dalam menghadapi bencana tentu tidak dapat dilakukan secara instan dan perlu waktu yang panjang sehingga dapat terbangun ketangguhan yang berkelanjutan.

"Menumbuhkan budaya sadar bencana menjadi nilai-nilai pembangunan untuk masyarakat adalah tugas kita bersama. Masyarakat harus punya kemampuan memitigasi bencana. Jangan sampai warga menjadi korban bencana seperti dalam simulasi hari ini," tuturnya. 

Sementara itu, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro dr. Whenny Dyah Prajanti yang hadir di acara simulasi mengapresiasi peserta yang mengikuti kegiatan ini. Menurutnya dengan mengikuti kegiatan seperti ini warga dapat memperoleh hasil yang maksimal dalam upaya menumbuhkan sikap yang sigap dan tanggap bencana. Masyarakat dapat berjaga-jaga jika menghadapi situasi bencana.

"Terima kasih PEPC telah banyak mendukung terciptanya masyarakat yang semakin tanggap bencana," ungkapnya.
Whenny menambahkan bahwa pelatihan dan sosialisasi yang diberikan PEPC sangat bermanfaat bagi semua warga.

"Mohon pelatihan dan simulasi semacam ini jangan berhenti di sini saja ya, namun tolong disebarluaskan kepada warga yang lain supaya kita semua saling peduli dalam menghadapi bencana. Dari pelaksanaan hari ini terlihat koordinasi yang baik antar pihak dalam menyikapi situasi bencana," tambahnya. 

Pada kesempatan itu, Kepala Seksi Kesiapsiagaan dan Pencegahan Bencana BPBD Bojonegoro Eko Susanto yang juga hadir pada acara simulasi mengatakan pihaknya sangat mendukung pelatihan seperti yang digelar oleh PEPC bersama elemen masyarakat ini.

"Dengan kegiatan seperti ini dapat mengedukasi masyarakat untuk selalu waspada dalam menghadapi situasi-situasi yang darurat," ucapnya. 

Skenario dalam simulasi kali ini terdapat sekitar 30 orang mengalami luka berat dan luka ringan akibat terseret banjir bandang yang berasal dari sungai Gandong yang menerjang Desa Pelem. Dari jumlah tersebut lima orang diantaranya mengalami patah tulang tangan sedangkan tiga orang mengalami patah tulang selangka dan 1 orang lagi terpaksa harus dilakukan pembedahan oleh tim evakuasi medis yang dibantu oleh tim evakuasi lainnya lantaran kondisinya cukup serius. Bukan hanya itu, selain dilanda banjir, terjadi kebakaran juga yang melalap beberapa rumah warga akibat korsleting listrik. 

Hujan disertai gemuruh petir yang mendera wilayah setempat sejak Senin pagi hingga sore hari menyebabkan banjir bandang dan menerjang pemukiman warga. Sementara, warga yang selama ini tidak pernah menyangka akan adanya banjir menjadi kebingungan, terlebih dengan adanya sebagian warga yang mengalami luka ringan hingga luka berat. Beruntung atas kesigapan 14 personel yang terdiri dari tujuh perawat dan tujuh relawan SAR, korban dapat segera dievakuasikan untuk diberikan pertolongan dan perawatan.

Pelatihan ini melibatkan lebih dari 200 orang yang terdiri dari warga masyarakat, Linmas, tokoh masyarakat, tokoh agama dan Karang Taruna. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman, kesadaran tentang bahaya dan risiko bencana. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menciptakan simpul-simpul siaga bencana yang berbasis masyarakat. Dalam pelaksanaan simulasi ini juga melibatkan HSSE PEPC JTB, BPBD Bojonegoro, Damkar Bojonegoro, Dinas Kesehatan Bojonegoro, TNI/ Polri, Taruna Siaga Bencana serta masyarakat. Protokol kesehatan yang ketat diterapkan sepanjang kegiatan pelatihan kesiapsiagaan bencana ini dilaksanakan. (DNR/Red)
Share:

Terbaru

1.000 Anak Yatim Piatu di Blora Terima Santunan Sukun Kudus

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 - Sebanyak 1.000 anak yatim piatu di Blora terima santuan dari Perusahaan Rokok (PR) Sukun. Penyerahan santunan secar...

Total Pageviews

Contact Form

Name

Email *

Message *

Labels

Education

SELANJUTNYA »