MANTINGAN - Perhutani KPH Mantingan Bersama Bupati Rembang dan Dandim 0720/Rembang melaksanakan Gowes Bareng dalam penutupan TMMD Reguler 112. Start Rumah dinas Bupati Rembang menuju desa Trembes kecamatan Gunem, rute jarak tempuh sekira 31 KM. Kamis (14/10/21) kemarin.
Gowes bareng melibatkan Bupati Rembang H Abdul Hafidz, Dandim 0720 Rembang Letkol Kav. Donan Wahyu Sejati S. Sos,Waka Polres Rembang, Jajaran Perwira Kodim Rembang dan GMC Perhutani Mantingan.
Administratur KPH Mantingan melalui Asper Demakan, Rusmanto disaat sebelum berangkat Start mengatakan bahwa dengan adanya gowes bareng ini kita bangun sinergitas Pemerintah daerah , Kodim Rembang dan jajaran satuan organisasi perangkat daerah (OPD) di Kabupaten Rembang.
"Karena lokasi TMMD Reguler ini berada di Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Demakan dan Perhutani dengan Gowes Mantingan Club (GMC) menyemarakkan dan penutupan TMMD lewat gowes bareng," ujar Rusmanto yang di iyakan oleh KSS Perhutanan Sosial (PS) Ismartoyo sebagai Ketua GMC Mantingan.
Pada kesempatan itu, Bupati Rembang H Abdul Hafidz begitu bersemangat dengan gowes bareng yang selalu didampingi oleh Dandim Rembang Donan Wahyu Sejati beserta rombongan langsung tancap pedal begitu meninggalkan Rumah dinas Bupati Rembang Jl Gatot Subroto 1 Rembang untuk menempuh jarak sekitar 31 KM tempat penutupan TMMD Reguler 112.
Memasuki kecamatan Pamotan di Pos 1 peserta Gowes beristirahat sejenak untuk sarapan pagi yang telah disediakan oleh Panitia di area Koramil Pamotan dan sekitarnya. tepat 07.30 tim Gowes berangkat menuju desa Gambiran dengan rute tumpuh sekitar 6 KM.
Sampai dilapangan desa Trembes Abdul Hafizd berhenti untuk
istirahat sejenak di pos 2 dan mencoba permainan Wood ball yang ada dilapangan desa trembes.
Abdul Hafizd mengatakan bahwa sulit juga olahraga ini, permainan wood ball membutuhkan konsentrasi penuh dalam memukul bola kayu udah mirip dengan permainan Golf.
"Ayo
teman - teman gowes bisa nyoba,” ujar bupati didepan peserta gowes.
Dandim 0720/Rembang Letkol Kav. Donan Wahyu Sejati menambahkan
permainan
dari negara taiwan yang ditemukan disekitar tahun 1990 ini membutuhkan skiil
atau keahlian dalam memukul bola kayu dengan jarak pendek, sambil memberikan komando Donan mengajak
untuk melanjutkan tujuan gowes sampai finis di balai desa Trembes dan
sekaligus penandatangan Berita acara TMMD untuk diserahkan kepada Pemerintah
daerah kepada
Bupati Rembang.
"Permainan dari negara taiwan yang ditemukan disekitar tahun 1990 ini membutuhkan skiil atau keahlian dalam memukul bola kayu dengan jarak pendek, menengah maupun jauh untu sampai kegawang,” kata Letkol Kav. Donan Wahyu. (Kom/PHT/Mnt/SGT/Red).
0 komentar:
Post a Comment