Sunday, July 8, 2018

NONTON BARENG 16 BESAR PIALA DUNIA DI HALAMAN MAKODIM 0721



Skema Perempat Final Piala Dunia 2018
Blora,- Guna mempererat sinergitas dan keakraban antar Forkopimda Blora, Kodim 0721/Blora mengadakan Komsos Kreatif dengan menggelar nonton bareng (Nobar) dalam pertandingan Perempat Final Piala Dunia 2018 antara Swedia dan Inggris, yang bertemakan Nobar guyup rukun, di lapangan hitam Makodim 0721/ Blora, di Jalan Pemuda No. 44 Blora, Sabtu 07 Juli 2018.

Terlihat di deretan depan tampak sejumlah pejabat Blora turut hadir memeriahkan nobar tersebut, Bupati Blora Djoko Nugroho, Dandim 0721/Blora Letkol Inf Ryzadly Syahrazzy Themba, S. Sos, Kapolres Blora AKBP Saptono S.I.K M.H, serta ratusan penonton yang antusias baik dari TNI, POLRI, dan instasi yang berada di wilayah Blora, serta masyarakat sekitar wilayah Blora.

Nonton Bareng Di Halaman Makodim Blora
Selamat datang dan selamat menonton di ucapkan Djoko nugroho sebelum jelang  kickoff pertandingan dimulai, di depan para penonton yang duduk manis di kursi dan sebagian berderet lesehan di karpet yang disediakan penyelenggara, karena membludaknya penonton.

Dengan disediakannya hadiah utama dan doorprize yang membuat ratusan penonton semakin optimis untuk menjagokan idolanya, sehingga tidak bisa dihindari riuhnya dan selebrasi penonton yang saat itu menyaksikan langsung di layar lebar yang terpampang di depan Makodim 0721/Blora, saat timnya berhasil menjebol gawang lawan.

Dandim 0721/Blora berharap, kegiatan ini, semakin membuat masyarakat bangga ketika melihat Forkopimda Blora terlihat Rukun guyup. “ acara ini adalah penjebatan antara masyarakat dan pengayom dalam menuju Blora yang lebih maju”. (Pen0721/Agung)



Share:

0 komentar:

Post a Comment

Terbaru

Danramil 01/Blora Lepas Anggota yang Purna Tugas

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 (SUARABARU.ID) — Danramil 01/Blora Kapten Inf Subeno melepas satu orang anggotanya yang telah purna tugas, dalam acar...

Total Pageviews

Contact Form

Name

Email *

Message *

Labels

Education

SELANJUTNYA »